Assalamualaikum halo sahabat backpacker Indonesia? Bagaimana
kabarnya hari ini? Setelah beberapa minggu blog indo travelku vacum karena mimin
sedang fokus UN ciee hehe. Akhirnya admin bisa post lagi nih, karena UN telah usai
dan masih sempat ada waktu untuk berbagi informasi untuk kalian backpackers.
Nah, pada saat musim yang cerah berawan ini enaknya main jebur-jeburan dan
berendam ya nggak? Itung-itung juga buat refreshing sambil bersihin badan ente
yang udah lama ga mandi canda boss piss o.0 dan juga yang lebih penting bisa
menyembuhkan penyakit kulit, syaraf bahkan tulang. Lho bisa nyembuhin penyakit
juga min? Nggak _-, hehe bercanda dong ya beneran lah bisa bersihin kurap ente
yang udah kemana-mana ups piss V. Emang tempat apaan tuh min semacam telaga
bertuah? Atau air keramat keluar dari pipa ledeng? Pertanyaannya horror amat
bang :’v.
Bukan sulap bukan sihir ini bukan bertuah bukan juga keramat tetapi ilmiah, karena air dalam pemandian ini mengandung belerang atau basa kerannya Sulfur 8) anak IPA gitu lho hehe. Oh iya Kok postingannya tentang wisata di sekitar daerah purwokerto aja min? Iya soalnya itu kota kelahiran saya jadi apa salahnya kalau mengenalkan kebudayaan daerah sendiri di dahulukan? Ya kan yakan ? hehe. Oke saya rasa sudah cukup basa-basinya ya reader yang setia sekarang mari kita bahas tempat pemandian apa si itu ? dan namanya apa?
visitpurwokerto.com |
Bukan sulap bukan sihir ini bukan bertuah bukan juga keramat tetapi ilmiah, karena air dalam pemandian ini mengandung belerang atau basa kerannya Sulfur 8) anak IPA gitu lho hehe. Oh iya Kok postingannya tentang wisata di sekitar daerah purwokerto aja min? Iya soalnya itu kota kelahiran saya jadi apa salahnya kalau mengenalkan kebudayaan daerah sendiri di dahulukan? Ya kan yakan ? hehe. Oke saya rasa sudah cukup basa-basinya ya reader yang setia sekarang mari kita bahas tempat pemandian apa si itu ? dan namanya apa?
Sebenarnya tempat tersebut adalah tempat pemandian biasa
pada umumnya tetapi bedanya disini adalah airnya mengandung belerang, namanya
juga unik karena diambil dari bau air itu sendiri yaitu Pemandian Tirta Husada
Kali Bacin nama yang unik bukan? Ah ane nggak jadi ah kesana buat mandi kan
airnya bau bacin? Eh jangan salah Pemandian Kali Bacin ini nggak sebacin yang
kamu kira kok, coba saja mampir kesini.
. Walaupun pemandian ini mengandung belerang tetapi suhunya nggak sehangat air di Pancuran 7 Baturaden alias air dingin biasa. Pemandian ini terletak 17 km dari pusat kota
Purwokerto. Tepatnya di desa Tambaknegara, Kec. Rawalo sobat. Bukan hanya
mengandung belerang Pemandian Kali Bacin ini juga mengandung beberapa mineral
lainnya yaitu Seng, Asam Klorida, Magnesium, Nitrit, Kalsium, dan Sulfat dengan
pH air 7-9.
Itu sebabnya membersihakan badan di pemandian ini tidak
hanya bermanfaat untuk menyembuhkan penyakit tetapi juga dapat menyembuhkan
tulang dan syaraf. Menariknya lagi di pemandian ini di sediakan 3 pilihan kamar
mandi sesuai dengan manfaat yang terkandung di dalamnya yaitu belerang, saraf,
dan tulang. Dan ada pula kolam pemandian yang diperuntukan untuk anak kecil.
Setelah membersihkan badan di Pemandian Kali Bacin dan penyakitpun hilang
Aamiin hehe saatnya untuk jalan-jalan menikmati indahnya kota purwokerto tetapi
jangan lupa mampir untuk melihat keindahan panorama sungai serayu yah? Soalnya nyesel
deh kalau nggak mencoba menyusuri sungai serayu dengan menggunakan jasa perahu
yang dikelola oleh Mercusuri Arung Serayu menuju ke kawasan kota Lama Banyumas,
jangat takut kalau sewaktu-waktu kamu kelaperan ya sobat disekita Bendungan
Gerak Serayu banyak penjual makanan khas banyumas dan lain-lain lhoo jadi jangan
khawatir. Apalagi disini juga terdapat penginapan yang siap sedia melayani
wisatawan yang berkunjung ke Tambaknegara.
Itulah review dari Pemandian Tirta Husada Kali Bacin, jangan
lupa kalau kamu berkunjung ke Purwokerto mainlah kesini tentunya setelah sobat
berwisata ketempat wisata keren di Purwokerto ya? See you di postingan
selanjutnya ^.^
0 komentar
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.